Minggu, 30 Desember 2012

Kerugian Mendengarkan Nasehat Orang Awam

JANGAN MENANYAKAN HARGA SAHAM KEPADA PEDAGANG SAYUR.

Artikel ini berisi tentang:
Masa lalu Thomas alfa Edison (penemu aliran listrik, bolham lampu dan salah satu pendiri General electric). Efek samping sebuah kemajuan zaman. Mencoba mengerti mengenai konsekuensi hal buruk terhadap sebuah penemuan baru. Para Chiken Little (orang pengecut dan pembual) yang harus di hindari. Alasan untuk tetap pada pendirian Anda. Melihat kehidupan para Chiken Little yang selalu terpaku pada masalah yang sama dan tidak mampu melangkah maju.


KERUGIAN MENDENGARKAN NASEHAT ORANG AWAM.
Setiap orang memiliki kesempatan untuk berubah menjadi lebih baik lagi, bagaimanapun buruknya masa lalu orang itu. Ya, setiap orang bisa melakukan nya. Saya meyakini, orang yang 
tidak pernah melakukan kesalahan adalah orang yang tidak pernah melakukan apa- apa. Mari kita lihat sejarah umat manusia untuk membuktikan pernyataan ini;
Dulu waktu masih di Junior School (SD), Thomas Alfa Edison adalah murid yang bodoh dan lamban berfikir. Hingga suatu ketika, gurunya sangat jengkel dan mengeluarkan nya dari sekolah. Setelah dewasa, dia mampu menemukan sumber arus listrik AC dan bola lampu yang bisa di pakai secara umum dan mendirikan General Electric, sebuah perusahaan dengan nilai saham sangat besar di AS.

Apa yang terjadi pada Albert Einstein. Dia di anggap tolol dan gila karena berusaha melakukan hal yang mustahil. Hingga suatu ketika, dia berhasil menemukan persamaan Energi= Massa X Kec Cahaya kuadrat (E=MC kuadrat). Teori Relativitas Einstein mengarahkan manusia pada pembuatan mesin waktu. Belum pernah ada penemuan yang menggemparkan dunia science seperti itu, semenjak Teori Evolusi Darwin di Kemukakan.

Oooh, bisakah manusia menjadi orang yang hebat dan istimewa yang mencapainya dengan cara yang umum/ wajar?. Bila anda tela’ah lebih dalam lagi mengenai sisi kehidupan dunia ini, apakah ada dasar yang pasti mengenai kebenaran/ kebaikan?. Sebenarnya manusia akan tetap hidup (apapun keadaan nya) dengan sebuah konsekuensi. Apa yang terlihat tidak wajar/ bodoh/ jelek/ mustahil/ jahat, akan tetap dilakukan manusia (dan bahkan di anut manusia yang lain) apabila hal itu membawa “dampak lebih baik” yang lebih besar daripada “dampak buruknya” yang lebih kecil.

Saat Internet muncul dan menjamur di dunia , orang mulai mengeluarkan kecaman mengenai bahaya pornografi anak. Lantas, apakah karena orang- orang berdemonstrasi menentang internet, kemudian internet di tutup?. Efek buruk dari internet memang banyak. Tapi, efek baik (kegunaan nya) jauh lebih banyak. Kemudian, kepala riset dan ilmu pengetahuan AS mengatakan “dengan internet, kita bisa melihat jauh lebih banyak dari yang tidak seharusnya. Karena kita melihat lebih banyak, anak- anak kita pun melihat hal yang lebih banyak pula”. Itu adalah sebuah contoh konsekuensi terhadap hal yang di anggap jahat/ buruk pada mulanya.

Abad pertengahan di Saudi Arabia, orang terkejut mengenai sebuah kotak yang mampu mengeluarkan suara. Mereka mengira bahwa di dalam kotak tersebut berisi Jin. Setelah hampir memasuki waktu Maghrib, kotak tersebut mengeluarkan suara adzan. Mereka lalu tidak lagi mengira di dalam kotak tersebut isinya adalah Jin. Lantas, pemilik kotak tersebut menjelaskan kepada orang- orang, bahwa kotak tersebut bernama Radio. Sekarang, radio adalah alat yang wajar. Tapi dulu, itu adalah alat yang mustahil di buat. Pembuatnya adalah manusia. bila anda hari ini meyakini bahwa anda bisa membuat alat anti gravitasi, maka lakukanlah dan jangan pedulikan orang yang mencemooh anda. hal itu memang terasa mustahil dilakukan di saat ini. tapi, ketika anda berhasil membuatnya, hal itu akan menjadi hal yang wajar.

Orang- orang menggerutu bahwa anda adalah orang yang idiot dan bodoh. Banyak orang melecehkan pemikiran Anda dan mengemukakan berbagai macam alasan “Mengapa pemikiran/ rencana anda tidak akan berhasil”. Kebanyakan orang- orang ini adalah orang yang akan tersingkirkan nanti. Tidak percaya?. Hal ini sama seperti permainan saham. Orang awam membeli saham pada saat harga saham naik. Investor cerdas membeli saham di saat harga saham anjlok. Saat saham naik, perusahaan mencapai puncak kejayaan nya. Saat mencapai puncak, seringkali performa perusahaan akan turun. Hal yang telah mencapai puncak tertinggi, pasti akan turun (karena tidak ada lagi puncak yang di gapai). Saat performa perusahaan turun, harga saham menjadi anjlok. Kenapa harus mendengarkan para “Chiken Little” itu?. Mereka hanya bisa menjelaskan mengapa rencana anda akan gagal dan mengkritik anda habis- habisan tanpa memberikan solusi yang benar sesuai keadaan anda saat ini. tidak perlu emosi menghadapi mereka. jumlah mereka sangat banyak di Indonesia saat ini. jangan tertawa kecil ketika mereka mengkritik (atau lebih tepatnya mengejek) anda. karena mereka akan segera marah dan menyerang anda dengan gosip brutal yang sama sekali tidak benar yang bisa menjatuhkan nama anda seketika. Hal terbaik adalah JAUHI MEREKA !. bicara seperlunya. Lakukanlah apa yang harus kamu lakukan (jangan pedulikan para Chiken Little).

Chiken little selalu menyalahkan keadaan. Tidak pernah berfikir “bagaimana caranya mengubah keadaan”. Mereka seperti menenggak minuman keras saat sedang frustasi. Kemudian setelah bangun, mereka mendapati diri mereka tetap dalam masalah yang sama. Mereka tidak pernah berfikir mengenai konsekuensi. Mereka bekerja siang dan malam mengangkut beban dan berharap memiliki rumah dan mobil mewah. Tetapi, ternyata setelah hampir sampai pada waktu PHK, mereka tidak mendapatkan apa yang mereka inginkan. Mereka menyalahkan istri dan anak mereka karena terlalu boros dalam berbelanja. Mereka membohongi diri mereka sendiri !. mereka sebenarnya tahu, hampir mustahil bekerja dengan gaji UMR siang dan malam untuk membangun rumah idaman. Mereka Pengecut !. mereka tahu untuk mendapatkan rumah idaman, hal terbaik dalam mencapainya adalah dengan mendirikan bisnis. Tapi karena takut resiko, mereka tetap bekerja siang dan malam. Mereka pemarah !, sering marah terhadap Anda dan tidak jarang dengan teman sekitarnya juga yang berhaluan sama. Mengapa mereka sering marah?. Karena mereka selalu menyalahkan keadaan !.

Jangan pernah menyalahkan keadaan, teman !. Karena hal itu akan sangat menghambat kemajuan Anda (bila anda ingin benar- benar maju). Tapi, harap di waspadai!. bila anda sering mengatakan “Gua sebenarnya gak marah kok. Tapi toh seharusnya dia gak bilang gitu ama gue” (mengatakan sambil bersungut- sungut). Atau “Gue iklhas, bahkan sangat iklhlas memberikan itu pd nya. tapi dia seharusnya mengatakan terimakasih yang dalam gitu loh ama gue karena dia udah gua kasih”.. Itu sama juga bohong, Bang !!. bila Anda tidak marah, tidak seharusnya Anda bersungut- sungut sambil mengatakan “saya tidak marah!”. Bila anda ikhlas, Anda tidak seharusnya menceritakan pemberian anda pada setiap orang di seluruh kampung.

Anda ingin tahu bagaimana filosofi dalam memecahkan masalah?. Cermati kalimat ini; “Jangan pernah memecahkan masalah dengan cara yang sama seperti saat anda menemukan nya”. Albert Einstein- 1935.
Selesai.

0 comments: